Virus Corona di Indonesia Positif Kenali Gejalanya Pada Tubuh Manusia

0
7944
Indonesia-Positif-corona-1
Indonesia-Positif-corona-1
1

Virus corona di indonesia sudah positive Presiden Jokowi mengumumkan bahwa Indonesia positif virus Corona pada Senin, 2 Maret 2020. Hal tersebut terkait dengan terdapatnya 3 orang WNI terkena virus Corona di depok.

virus corona di indonesia
virus corona di indonesia

WNI tersebut merupakan ibu 64 tahun dan putrinya 31 tahun. Menurut Jokowi, kronologi WNI yang terkena corona karena mereka tertular oleh WNA asal Jepang yang positif Corona, WNA tersebut menularkan virus corona kepada WNI asal depok ini setelah mereka melakukan kontak langsung.
Ini adalah kasus pertama mengenai Corona di Indonesia, awal kemunculan virus ini di Wuhan, China. Indonesia dikabarkan jauh dari virus corona karena masyarakatnya memiliki antibodi yang tinggi sehingga tidak mudah terkena virius corona. Namun kini Indonesia positif corona, oleh karena itu sebagai masyarakat Indonesia, kita harus waspada akan gejala virus corona.

Waspada kenali gejala ciri ciri orang terkena virus corona, tubuh manusia yang terkena virus corona akan mengalami gejalanya, berikut adalah pola harian gejala virus corona

ciri ciri orang terkena virus corona
ciri ciri orang terkena virus corona

Hari pertama: Penderita mengalami demam dan sakit tenggorokan ringan. Selain itu, semuanya masih terlihat normal. Gejala ini dialami oleh penderita dari hari pertama hingga hari ketiga.

Hari keempat: Penderita mulai mengalami sakit kepala, diare ringan, suara serak, dan suhu tubuh berkisar 36,5 tergantung dengan tubuh manusianya.

Hari kelima: Sakit tenggorokan, tubuh panas ringan 36,5-36,7, tubuh merasa lelah dan nyeri pada persendian.

Hari keenam: Demam hingga 37, batuk berlendir atau batuk kering, sakit tenggorokan saat menelan dan berbicara, kemudian sesekali sulit bernafas, hingga mengalami muntaber

Hari ketujuh: Memasuki tahap ini pasien mulai mengalami gejala yang cukup serius dan membutuhkan penanganan rumah sakit

Hari kedelapan: penderita mengalami susah bernafas, batuk terus menerus, sakit kepala berlebih, nyeri sendi dan sakit punggung.

Hari kesembilan: nafas terasa berat, batuk semakin memburuk dan demam tinggi.

Hari kesepuluh: apabila gejala belum mereda maka penderita harus dirawat pada ruang ICU, penderita akan kehilangan nafsu makan dari biasanya dan mengalami sakit perut berlebih.

Hari ketujuh belas: biasanya pada hari ketujuh belas pasien mulai membaik setelah diberikan perawatan intensif selama dua minggu.

Point-point yang sudah dijabarkan adalah bentuk gejala dari virus corona, segera kenali agar dapat segera ditangani sehingga penyebarannya tidak tersebar pada anggota keluarga maupun orang lingkungan sekitar.

1