5 Hal yang Perlu Diperhatikan Saat Membeli Dispenser

0
3666
HaloJasa Hal yang Perlu Diperhatikan Saat Membeli Dispenser
1

Hal yang Perlu Diperhatikan Saat Membeli Dispenser – Dispenser menjadi salah satu kebutuhan rumah tangga yang banyak diminati.  Tidak hanya dalam rumah tangga saja tetapi hotel, kantor serta katering prasmanan juga sudah memakai dispenser untuk tempat air. Dispenser banyak dipillih karena memberikan kemudahan dan membuat tempat menjadi lebih longgar karena untuk urusan air minum hanya terfokus pada satu tempat.  Saat ini ada banyak sekali berbagai macam jenis dan juga merek dispenser yang bisa Anda pilih. Setiap merek pastinya memiliki kelebihan dan kekurangan yang berbeda. Dari segi tipe saja sudah memiliki harga yang berbeda pula. Belum lagi ditambah banyaknya merek dan produk yang sangat banyak dipasaran baik yang sudah dikenal atau yang belum dikenal.

 Tidak hanya itu lokasi tempat Anda membeli dispenser pun menjadi salah satu penentu harga yang ditawarkan. Itu sebabnya Anda harus memperhatikan dengan baik siapa penjual yang menawarkan baranng. Saat ini Anda bisa melakukan pembelian secara online atau pun secara offline. Tentu saja ketika melakukan pembelian secara online maka Anda harus dengan cermat melihat spesifikasi apa saja yang ditawarkan karena Anda tidak langsung melihat atau memegang barangnya. Sedangkan untuk pembelian online Anda masih bisa melakukan pengecekan secara langsung, Anda juga bisa memegangnya dan mencoba bagian mana saja yang berfungsi, bahkan ketika Ada bagian yang tidak berfungsi pun bisa Anda ketahui secara langsung. Jika Anda membeli barang secara online maka Anda bisa memperhatikan track record untuk penjualan dispenser. Tetapi jika Anda masih bingung dan belum yakin untuk membeli dispenser karena bingung, perhatikan 5 hal ini saat membeli dispenser agar tidak kecewa.

Perhatikan Material Bahan yang Dipakai

Saat membeli barang tentunya Anda ingin memiliki barang dengan kualitas yang baik, termasuk saat membeli dispenser. Untuk itu pula ada beberapa hal yang harus Anda perhatikan. Salah satunya adalah material bahan yang dipakai. Material bahan yang digunakan dalam membuat dispenser cukup penting. Karena material akan mempengaruhi kualitas air minum yang akan Anda minum serta keawetan dispenser yang Anda beli. Tentu Anda tidak ingin jika dispenser yang Anda beli hanya bertahan beberapa bulan saja. Pastinya Anda ingin membeli disepenser yang awet dan tahan lama.

 Ada beberapa bahan material yang digunakan untuk membuat dispenser separti plastik dan logam. Jika Anda memilih dispenser dengan material plastik pastikan Anda memilih plastik dengan kualitas terbaik dan tidak mudah pecah. Dan juga untuk dispenser dengan bahan logam pastikan kualitas yag dipilih adalah yang terbaik, karena logam bisa saja berkarat dan  karat akan ikut larut dalam air sedangkan air akan Anda minum. Untuk itu pastikan Anda memilih bahan tahan karat yang aman untuk digunakan agar air yang Anda minum terbebas dari dari kandungan partikel yang berbahaya. Anda juga bisa membaca buku panduan manual untuk mengetahui spesifikasi apa saja yang dimiliki oleh dispenser dan penjelasan tentang material logam yang digunakan.

Konsumsi Daya Listrik yang Digunakan

Saat membeli dispenser Anda juga harus cermat dalam melihat daya listrik yang digunakan. Dispenser bisa menyajikan berbagai minuman dengan suhu panas, dingin dan juga suhu biasa saja. Untuk itu Anda juga harus mengetahui berapa konsumsi daya listrik yang dipakai oleh dispenser. Berbagai fitur dalam dispenser akan membutuhkan listrik yang berbeda itu sebabnya Anda harus memahami benar berapa daya listrik yang dibutuhkan agar Anda bisa menyesuaikan dengan kapasitas listrik yang ada di dalam rumah Anda.

Cek Garansi yang Diberikan

Ketika Anda sudah mendapatkan dispenser yang Anda inginkan pastikan Anda juga mendapatkan garansi produk. Membeli dispenser memang harus teliti, untuk garansi Anda bisa memilih dispenser yang memiliki garansi seumur hidup. Pada umumnya garansi yang Anda dapatkan biasanya hanya berlaku untuk satu tahun saja dan untuk mendapatkan garansi seumur hidup maka Anda bisa bertanya kepada petugas toko. Selain itu Anda juga harus bertanya kejelasan untuk mengajukan klaim serta batas ahkir dari garansi Anda. Sehingga saat terjadi kerusakan maka Anda bisa dengan segera melakukan klaim.

Membeli Produk Sesuai Kebutuhan

Pastikan Anda membeli dispenser  sesuai dengan fungsi dan kebutuhan yang Anda inginkan. Dengan begitu dispenser bisa Anda gunakan secara maksimal. Misalnya ketika Anda merasa kesulitan untuk memasang galon karena berat maka Anda bisa memilih dispenser dengan pemasangan galon pada bagian bawah atau bottom loading, galon yang diletakkan pada bagian bawah ini cukup praktis dan juga memudahkan pekerjaan Anda tanpa perlu mengangkat galon meskipun harga yang ditawarkan cukup tinggi. Tetapi harga dan fitur yang dimiliki cukup seimbang. Atau jika Anda tidak masalah untuk mengangkat galon maka disepenser dengan sistem top loading atau pengisian atas bisa menjadi pilihan. Sebelum melakukan pembelian sebaiknya Anda mencari sumber referensi terlebih dulu agar mendapatkan gambaran serta spesifikasi yang pas. Referensi bisa Anda dapatkan dari internet, majalah atau pun bertanya pada saudara dan teman-teman. Pastikan Anda mendapatkan informasi yang lengkap terkait merek dan juga kisaran harga dispenser.

Membandingkan Produk dengan Toko Lain

Mendapatkan disepenser dengan harga murah dan kualitas terbaik bisa Anda dapatkan dengan rajin melakukan pengecekan harga antara tokoh satu dengan toko lainnya. Anda bisa membandingkan tipe dan merek yang sama. Selain harga, Anda juga perlu mengedepankan layanan yang diberikan oleh tokoh seperti garansi, cara melakukan pembayaran serta layanan pesan antar yang bisa mempermudah pekerjaan Anda.

Baca juga: 4 Jenis Kerusakan Dispenser Yang Harus Anda Ketahui

1