Macam-Macam Tipe AC Pendingin Ruangan

1338 Tampilan . 11/09/2019 .

AC ternyata memiliki beberapa jenis dengan bentuk yang berbeda meskipun fungsinya sama untuk mendinginkan ruangan. Jika selama ini Anda hanya menyebut semua jenis AC dengan AC saja maka sudah saatnya Anda mengenali dan mengetahui macam-macam tipe AC pendingin ruangan. Dengan mengetahui jenis AC yang Anda miliki di rumah maka Anda bisa dengan mengenali ketika terjadi kerusakan pada AC. Anda juga bisa dengan cepat untuk menghubungi jasa service AC atau memanggil tukang cuci AC untuk membersihkan AC. Nyatanya AC juga memerlukan perawatan yang rutin agar tetap dapat bekerja secara optimal dan maksimal. Tentu sudah bukan cerita baru lagi jika Anda mendengar keluh kesah ada AC tetapi tidak mampu membuat ruangan menjadi dingin. Dengan mengetahui jenis AC yang Anda gunakan maka hal ini akan mempemudah Anda menyiapkan budget untuk perawatan atau plaing tidak Anda bisa melakukan perawatan sendiri meskipun hanya mengelap bagian tubuh AC agar tidak kotor.

Tipe AC Standing Floor

Tipe AC satu ini mungkin pernah Anda temui pada beberapa ruangan saja. Meskipun masih jarang yang memakai nyatanya tipe AC standing floor juga cukup diminati karena mudah untuk dipindahkan ke tempat yang diinginkan. Dan karena praktis inilah Anda akan sering menemui tipe AC satu ini pada acara resepsi pernikahan atau dalam acara hajatan lainnya. Dan untuk memindahkan dari satu tempat ke tempat lainnya juga cukup mudah, tidak diperlukan kehalian khusus.

Tipe AC Casette

Tipe AC satu ini memiliki ukuran lebih besar daripada AC split.  Sama-sama memiliki dua bagian AC hanya saja perbedaan yang terlihat cukup jelas. Keduanya memiliki bagian AC indoor dan juga outdoor. AC biasanya dipasang pada plafon ruangan atau pada langit-langit ruangan. Biasanya AC akan digunakan pada ruangan yang sangat lebar mengingat bentuk AC ini juga besar. Biasanya ukuran AC Casette dimulai dari 1,5 PK sampai dengan 6 PK. Pk merupakan singkatan dari Paard Kracht, yaitu daya kuda dan berasal dari bahasa Belanda. Dalam Bahasa Indonesia disebut dengan watt.

AC Central atau Split Duct

Sesuai namanya, tipe AC satu memang sering digunakan di mall atau pun perkantoran dengan ruangan yang luas. Di sebut dengan AC central karena pengaturan AC berada pada satu titik pusat. Sistem penyebaran dingin pada AC memakai sistem ducting. AC central memiliki beberapa keuntungan sehingga menjadi pertimbangan. Untuk AC central Anda bisa menyembunyikan instalasi indoor pada ruangan sehingga terlihat lebih cantik, selain itu AC juga tidak berbunyi atau memiliki suara bising yang berlebihan.

AC VRV

VRV merupakan singkatan dari Variable Refrigerant Volume, AC VRV memiliki teknologi ang canggih dan juga dilengkapi dengan CPU. Tidak hanya itu, VRV juga sudah dilengkapi dengan CPU dan Computer Inverter yang sudah terbukti handal dan juga mampu menghemat energi.  Di antara tipe-tipe AC, AC VRV diklaim sebagai AC dengan energi yang paling hemat. Ac satu ini juga memiliki sistem kerja yang berubah-rubah atau refrigerant. Jadi dengan sistem yang dimiliki VRV, temperatur bisa diatur dengan cara terpusat dari komputer dan juga dengan satu outdoor bisa digunakan untuk 2 indoor AC. Dengan begini maka Anda bisa juga menghemat tempat untuk bagian outdoor AC.

AC Window

Komponen pada AC Window terdiri atas blower, compressor, condenser, refrigerant filter, seperti filter udara, evaporator, expansion valve dan controll unit yang sudah terpasang pada base plate. Dan beserta komponen AC dan base plate ini akan dimasukkan ke dalam plat sehingga menjadi satu unit yang utuh.  AC ini dibuat dengan ukuran yang kecil dan mudah untuk dipasang. Setelah dipasang maka tinggal menghubungkan stop kontak dan dinyalakan. Pengoperasian AC juga cukup mudah dan memiliki hara yang terjangkau serta biaya perawatan juga relatif lebih murah jika dibandingkan dengan tipe AC lainnya. Hanya saja untuk AC window ini semua ruangan dapat dipasang karena memang untuk bagian condenser harus menghadapat ke tempat terbuka agar udara panas yang keluar dapat dibuang ke alam bebas.

AC Split

Untuk AC satu ini komponen dibagi menjadi dua unit yaitu indoor dan outdoor. Bagian indoor terdiri atas controll unit, filter udara, evaporator, expansion valve dan evaporator blower. Untuk bagian outdoor terdiri atas condenser blower, refrigerant filter, compresor dan condenser. Sistem kerj auntuk AC split ini memisahkan sisi panas dan sisi dingin. Untuk sisi dingin terdiri atas katup ekspansi dan juga kumparan evaporator yang mana ditempatkan pada AHU atau Air Handler Unit. Air Handler Unit sendiri akan menghembuskan udara melalui kumparan evaporator dan udara, setelah melewati evaporator maka udara akan menjadi dingin. Untuk sisi dingin disebut dengan unit kondesasi atau kondenser dan biasanya diletakkan pada bagian luar. Ac split memiliki kelebihan yaitu suara didalam ruangan yang tidak berisik. Dan juga bisa diletakkan pada ruangan yang tengah seperti pada bangunan ruko. Meskipun memiliki kelebihan, AC split juga tetap memiliki kekurangan seperti saat pertama kali melakukan pemasangan atau pun pembongkaran maka Anda akan membutuhkan tenaga yang terlatih dan profesional. Untuk hal ini Anda tidak perlu khawatir karena Anda bisa mendapatakan tenaga profesional di situs halo jasa.  Selain pemasangan dan pembongkaran, Anda juga harus melakukan pemeliharaan dan perawatan yang mana hal ini harus dilakukan oleh tenaga terlatih dan sudah profesional.

Baca juga: Kenali Komponen AC Split Indoor dan Outdoor