Cari Konsultan Pajak Profesional Dan Cepat, Halo Jasa Jawabannya!

0
2935
Halojasa Cari konsultan pajak profesional
11

Cari konsultan pajak profesional – Membayar pajak adalah salah satu kewajiban bagi warga negara Indonesia. Hal tersebut sudah diatur dalam Undang-Undang. Besaran pajak yang harus dibayar pun bervariasi. Namun, sesekali ada banyak orang yang masih harus berkonsultasi dengan konsultan pajak. Mengapa? Hal ini biasanya dilakukan lantaran beberapa faktor diantaranya karena permasalahan telat bayar pajak atau yang berkaitan dengan pengurusan pajak perusahaan. Menggunakan jasa konsultan pajak ternyata menguntungkan lho meski kita harus sedikit merogok kocek untuk biaya konsultasi. Akan tetapi hal tersebut sepadan mengingat para konsultan pajak ditunjang dengan skill dan pengetahuan yang luas mengenai pajak atau masalah keuangan lainnya. Salah satu tempat terbaik mencari konsultan pajak yang saya pilih adalah Halo Jasa. Di sini konsultan pajak masuk ke dalam kategori jasa keuangan.

Layanan jasa keuangan sendiri dibagi menjadi 3 sub kategori. Dengan kata kain, di kategori keuangan, kita tidak hanya dapat melihat dan mencari jasa konsultan pajak melainkan ada jasa lain yang masuk ke dalam kategori ini. Ketiga kategori tersebut diantaranya jasa auditor keuangan, consultan pajak, dan financial plan. Berikut adalah penjelasan singkat mengenai sub kategori tersebut:

  1. Jasa Auditor Keuangan

Sub kategori pertama ialah jasa auditor keuangan. Kategori jasa tersebut berkaitan dengan pengawasan keuangan sebuah perusahaan atau yang berhubungan dengan jasa akuntan. Secara singkat, auditing sendiri merupakan proses pengumpulan dan evaluasi bukti tentang suatu informasi yang nantinya akan menentukan tingkat kesesuaikan antara informasi dengan beberapa kriteria tertentu. Karena bersifat krusial, auditing biasanya hanya dikerjakan oleh orang yang kompeten dan independen. Mengapa kita perlu menggunakan jasa auditor keuangan? Dalam sebuah perusahaan, peran jasa auditor keuangan sangat penting diantaranya yaitu menambah kredibilitas laporan keuangan, mengurangi tindak kecurangan oknum tertentu, laporan keuangan untuk keperluan pajak menjadi lebih terpercaya. Untuk mendapatkan jasa auditor independen dan dapat dipercaya, tentu saja Anda harus memilah dan memilih penyedia jasa tersebut. Agar lebih mudah, temukan penyedia jasa auditor keuangan hanya di Halo Jasa. Biasanya jasa auditor keuangan yang profesional disertai dengan sertifikat keahlian dan sertifikat penunjang lainnya.

  1. Jasa Consultant Pajak

Sub kategori kedua yaitu jasa colsultant pajak. Saat ini Indonesia menganut sistem perpajakan self assessment yang mana sebenarnya sistem ini diharapkan bisa memudahkan para wajib wajak dalam menangani sendiri kewajiban perpajakannya. Akan tetapi hal tersebut tidak serta merta membuat para wajib pajak memperhatikan ketataan hukum. Pasalnya masih banyak pengusaha atau pebisnis yang lebih memilih untuk mengurus usahanya ketimbang menangangi kewajiban pajaknya. Nah, di sinilah peran jasa consultan pajak. Konsultan pajak hadir untuk membantu masyarakat agar taat hukum dan memperhatikan kewajiban perpajakannya. Salah satu manfaat apabila kita menggunakan jasa konsultan pajak ialah lebih efektif, karena kesalahan dan beberapa resiko tertentu bisa diminimalkan. Namun, keuntungan tersebut hanya bisa tercapai bila kita menggunakan jasa konsultan pajak yang profesional dan sudah bersertifikat. Karena itu, pastikan Anda mencari penyedia jasa concultant pajak di Halo Jasa.

  1. Jasa Financial Plan

Sub kategori jasa ketiga yaitu jasa financial plan. Financial plan atau perencanan keuangan sangat penting bagi setiap individu termasuk bagi mereka yang menjalankan usaha. Secara garis besar, financial plan dikerjakan untuk mencapai tujuan keuangan. Istilah dalam dunia modern, tenaga profesional yang mengerjakan dan membuat perencanaan keuangan disebut sebagai financial planner atau perencana keuangan. Sayangnya, perencanaan keuangan tidak boleh dibuat oleh sembarang orang. Orang yang membuat financial plan diharuskan memiliki wawasan yang luas dan kemampuan analisis yang tinggi serta memiliki wawasan mengenai problem solving. Nantinya financial planner akan mempresentasikan data menjadi sebuah informasi kepada setiap kliennya. Tenaga profesional dalam bidang financial plan tak hanya pandai dalam menghitung angka namun juga diharuskan memiliki sertifikasi dari asosiasi profesi. Sertifikasi tersebut mencerminkan tingkat kredibilitas dari financial planner itu sendiri. Karena itu, di Halo Jasa Anda bisa lebih cepat, mudah dan praktis dalam menemukan jasa financial plan yang bersertifikasi dan kredibel.

Masing-masing penyedia jasa yang menyediakan jasa-jasa tersebut pastinya memiliki layanan yang berbeda pula. Di sini saya memilih salah satu jasa konsultan pajak. Karena ingin melihat layanan yang diberikan serta biaya untuk konsultasi tersebut, kemudian saya mengklik profil penyedia jasa tersebut. Di profil tersebut saya mendapati bahwa konsultan pajak yang saya pilih tersebut sudah profesional. Hal ini tergambar dari deskripsi singkat di profil penyedia jasa tersebut. Dalam deskiripsi, penyedia jasa ini merupakan staff akuntan publik yang sudah bersertifikat dan diakui negara. Dalam deskripsi singkatnya, konsultan pajak tersebut juga meyakinkan saya bahwa konsultan tersebut akan mengutamakan sikap profesional, kewaspadaan dan ketelitian.

Nah, kemudian saya lanjutkan untuk melihat layanan yang ditawarkan kepada saya dan pencari jasa lainnya. Saya mendapati hanya ada satu layanan jasa yaitu jasa konsultasi pajak dengan estimasi biaya sekitar Rp. 500.000 per bulan. Paket layanan ini ternyata masih bisa nego lho dan tergantung pada banyaknya laporan pajak yang harus dibuat. Karena saya tertarik dengan layanan jasa tersebut akhirnya saya mengorder konsultan pajak dengan paket layanan seharga kurang dari satu juta ini. Untuk memastikan layanan penyedia jasa tersebut, saya pun menggunakan fitur video call untuk menghubungi penyedia jasa. Bahagianya karena pada saat saya melakukan panggilan melalui video call, penyedia jasa dalam mode online sehingga tidak ada kendala. Setelah bercakap-cakap, saya pun disarankan untuk mengisi informasi mengenai data layanan pada form request secara detail.

Di sini, saya harus mengisi beberapa kolom diantaranya waktu pengerjaan atau waktu kedatangan jasa konsultan, lokasi pengerjaan atau lokasi saya saat itu, kontak atau biodata singkat misalnya nomor telepon, email dan lainnya. Saya pun juga menyertakan lokasi GPS. Setelah itu saya menentukan metode pembayaran. Di sini terdapat dua alternatif yaitu pembayaran menggunakan Halo Pay dan pembayaran dengan memanfaatkan voucher. Nah, Halo Pay sendiri merupakan salah satu jenis metode pembayaran yang sudah lazim digunakan untuk pembayaran layaknya saat belanja online. Saat ini sudah banyak marketplace yang menerapkan sistem pembayaran dengan metode seperti Halo Pay. Halo Pay yang ada di Halo Jasa merupakan Rekening Bersama/ Rekber Internal milik Halo Jasa. Di sini Halo Jasa akan menjadi pihak ketiga yang netral dan independen dalam melindungi segala macam transaksi yang dilakukan oleh pencari jasa dengan penyedia jasa. Pembayaran Halo Pay sendiri dilakukan dengan transfer antar bank. Singkat kata, setelah kita memilih layanan jasa kepada penyedia jasa dan memilih menggunakan metode Halo Pay sebagai pembayaran, kita dianjurkan mentransfer biaya ke rekening yang sudah ditentukan. Kemudian penyedia jasa akan melakukan layanan jasa kepada kita. Nah, setelah itu dana dari rekening Halo Pay akan ditransfer kepada penyedia jasa yang sudah melaksanakan tugasnya.

Mudah bukan? Karena metode dan langkahnya yang mudah dan praktis saya lebih memilih Halo Jasa sebagai pilihan dalam mencari jasa profesional. Bahkan lewat Halo Jasa kita pun juga dapat mempromosikan jasa yang kita miliki. Bagaimana, saya sudah membuktikan sendiri bagaimana mudahnya mencari konsultan pajak di Halo Jasa tanpa ada kendala. Kini giliran Anda mencobanya sekarang!

11